Beralih ke Platform Digital, Begini Cara Membuat Website Bisnis yang Menarik Pelanggan

Website Bisnis yang Menarik Pelanggan

Kini, website menjadi strategi yang paling baik untuk membangun bisnis di era digital. Eksistensi secara online penting dalam mengembangkan bisnis, mengingat sudah banyak pengguna internet yang berbelanja melalui dunia maya.

Lalu, bagaimana cara membuat sebuah website untuk kepentingan bisnis? Sebenarnya, langkah ini tidak harus mengeluarkan banyak biaya karena sudah banyak web hosting murah. Yuk, simak caranya berikut ini agar kamu bisa segera memiliki website bisnis sendiri.

Membuat Strukturnya Lebih Dulu

Sebelum memulai membuat sebuah website, kamu perlu menyusun strukturnya lebih dulu. Kamu dapat memperkirakan website seperti apa yang cocok dengan mempertimbangkan identitas perusahaan dan target pasar.

Rancangan struktur website bisa kamu tulis di atas kertas dulu atau manfaatkan template apabila belum mempunyai kemampuan khusus dalam mendesain sebuah website.

Memilih Domain yang Tidak Sulit Diingat

Tidak hanya nama brand, domain pada website juga sebaiknya mudah untuk diingat. Dengan begitu, pengunjung akan lebih mudah menemukan website bisnis Anda. Selanjutnya, lengkapi dengan top-level domain yang sederhana seperti .co.id. Kemudian, nama domain dan top-level domain digabungkan menjadi satu sehingga membentuk URL.

Menggunakan Web Hosting Terpercaya

Web hosting sendiri merupakan platform untuk menyimpan data website agar dapat terakses secara online. Layanan ini akan membaut situs menjadi bisa terbuka dan dimanfaatkan pada berbagai macam perangkat seperti komputer, smartphone, dan tablet.

Saat ini masih ada web hosting gratis dan beberapa layanannya memang aman untuk website. Dalam hal ini, coba perhatikan rekam jejak dari platform tersebut. Jika menggunakan web hosting gratis, sebaiknya sering lakukan back up data secara mandiri. Kemudian, beralih ke web hosting berbayar saat bisnis sudah mulai berkembang.

Memilih Platform yang Mudah untuk Dikelola

Salah satu keraguan dalam mempraktekan cara membuat website bisnis adalah cara pengelolaannya, terutama bagi pemula. Maka dari itu, pilih platform yang mudah untuk kamu akses dan kelola.

Biasanya, website seperti ini menyediakan banyak pengaturan dalam dashboard sederhana. Melalui dashboard, kamu bisa mengubah tampilan sampai mengakses halaman komentar dalam satu akses.

Menerapkan Manajemen Konten yang Terstruktur

Cara selanjutnya yang perlu kamu lakukan adalah mengelola konten secara terstruktur. Hal tersebut bisa kamu lakukan dengan mengggunakan dukungan program content management system (CMS).

CMS adalah alat untuk membuat sekaligus mengatur konten dalam wesbite. Adanya CMS ini akan memudahkan pengembangan website bisnis yang ingin kamu bangun tanpa coding dari awal.

Masih bingung dengan cara membuat atau menggunakan web hosting? Tenang saja, kamu akan mendapatkan tutorial yang sangat lengkap dalam bentuk artikel maupun video untuk membantumu menggunakan web hosting dari Rumahweb Indonesia.

Yuk, dapatkan web hosting sesuai dengan kebutuhanmu hanya di Rumahweb Indonesia. Untuk informasi lebih lengkap, silahkan kunjungi www.rumahweb.com. Semoga bermanfaat.